5 Lokasi Ngabuburit Asik Di Kota Tangerang Banten

,

Wisata Tangerang – Jika kamu kebingungan mencari tempat ngabuburit di Tangerang, Banten dan sekalian untuk berbuka puasa bersama teman-teman atau keluaraga ?.

Jangan khawatir Reservasiku akan memberikan beberapa tempat yang direkomendasikan untuk kamu kunjungi sekedar ngabuburit menghabiskan waktu sampai tiba waktunya berbuka puasa, berikut ini 5 lokasi ngabuburit Asik Di Kota Tangerang Banten.

idntimes.com

1. Situ Cipondoh

Situ atau Danau Cipondoh yang berlokasi di Jalan KH Hasyim Ashari, Kota Tangerang, yang merupakan salah satu tempat ngabuburit di Banten yang bisa kamu kunjungi sambil menunggu waktunya berbuka puasa.

Kamu bisa duduk-duduk di pinggir danau sambil bercengkerama bersama keluarga ataupun teman-temanmu, Jika menjelang matahari terbenam danau ini baru akan memperlihatkan kecantikannya, dengan pantulan langit jingga di atas permukaan danau yang memberi kesan nyaman, disekitar bantaran danau juga banyak pohon yang rindang serta sejuk.

idntimes.com

2. Taman Gajah Tunggal

Taman Gajah Tunggal yang mengkonsepkan taman menggunakan tema daur ulang, ditaman ini terdapat banyak hiasan dari ban-ban bekas yang didaur ulang, banyak wahana bermain seperti hiasan lampu sampai kursi yang semua menggunakan bahan dari ban bekas.

Kamu bisa mengajak keluargamu atau anakmu, bermain wahana di Taman Gajah Tunggal ini, sambil menunggu waktunya berbuka puasa, dari taman ini kamu bisa langsung menuju Pasar Lama Tangerang.

idntimes.com

3. Taman Potret

Taman Potret dengan suasana yang sejuk dengan pepohonannya yang besar dan juga rimbun, menjadi tempat yang cocok untuk dijadikan tempat ngabuburit Banten.

Berlokasi dipinggir jalan raya besar, Taman Potret ini perses berada di seberang Tangcity Mall yang merupakan pusat perbelanjaan dan food court terbesar di Tangerang.

idntimes.com

4. Alun-alun Ahmad Yani

Alun-alun Ahmad Yani saat bukan Ramadhan tiba otomatis berubah langsung menjadi salah satu tempat ngabuburit di Tangerang, dari hari pertama akan selalu diramaikan oleh banyak pengunjung sampai menjelang berbuka puasa.

Lapangan yang dibekali dengan berbagai sarana olahraga, seperti panjat dinding, di bulan Ramadhan alun-alun Ahmad Yani juga menjadi tempat yang asik untuk kamu yang ingin ngabuburit sambil menunggu waktu berbuka puasa.

idntimes.com

5. Jembatan Berendeng Sungai Cisadane

Jembatan satu ini menjadi salah satu jalur alternatif yang memiliki fungsi sebagai objek wisata, Jembatan Berendeng Sungai Cisadane, disekitar jembatan ini terdapat Taman Dayung yang bisa digunakan untuk siapapun saja, saat bulan Ramadhan tiba jembatan ini akan banyak dipadati oleh masyarkat yang ingin menghabiskan waktunya sampai buka puasa tiba.

 

sumber : idntimes.com