5 Lokasi Wisata Muslim Eropa Yang Cocok Dijadikan Wisata Ramadhan

,
5 Lokasi Wisata Muslim Eropa Yang Cocok Dijadikan Wisata Ramadhan

Berita Wisata Eropa – Eropa memang bukan wilayah yang dipenuhi oleh umat Muslim, akan tetapi ada beberapa tempat di Eropa yang memiliki sejarah atau jejak Islam di masa lalu, terbukti dari beberapa arsitektur bangunan hingga budaya Islam yang masih dapat kamu rasakan hingga saat ini.

Saat ini beberapa diantaranya menjadi negara muslim terbesar di Eropa, dan cocok sekali buat kamu yang sedang ingin melakukan Wisata Muslim Eropa untuk menghabiskan waktu liburan di bulan Ramadhan ini, berikut ini 7 lokasi wisata Muslim Eropa yang cocok dijadikan Wisata Ramadan.

5 Lokasi Wisata Muslim Eropa Yang Cocok Dijadikan Wisata Ramadhan

instagram.com/ jamakovic.hamid

1. Sarajevo

Sarajevo yang penduduknya mayoritas beragama Islam, tidak akan sulit jika kamu mencari masjid sampai wisata kuliner halal Sarajevo, kota yang sekaligus menjadi ibu kota Bosnia dan Herzegovina ini menjadi salah satu wilayah penyebaran agama Islam Kekaisaran Ottoman, terbukti arsitektur bangunan di kota nan mempesona ini hampir seluruhnya mengadopsi gaya arsitektur Ottoman.

Walaupun mengalami banyak sekali konflik internal maupun eksternal, penduduk Sarajevo yang memiliki tiga memiliki tiga agama berbeda yakni Islam, Kristen Ortodok, dan Kristen Katolik akan tetap berkehidupan berdampingi.

5 Lokasi Wisata Muslim Eropa Yang Cocok Dijadikan Wisata Ramadhan 2

instagram.com/ rexhino_lika

2. Ulcinj

Ulcinj merupakan salah satu kota di Montenegro yang mayoritas penduduknya beragama Islam, karena itu tidak sulit mencari masjid untuk ibadah salat selama pelesiran ke kota yang juga memiliki benteng alam yang sangat menakjubkan.

Islam di Montenegro pertama kali disebarkan oleh Kekaisaran Ottoman, Agama terbesar kedua di Montengero ini kian berkembang cepat mana kala putra penguasa Montenegro bernama Staniša Crnojević, memeluk agama Islam.

5 Lokasi Wisata Muslim Eropa Yang Cocok Dijadikan Wisata Ramadhan 3

instagram.com/nomadic_matt_

3. Andalusia

Andalusia bisa dikatakan sebagai wilayah kekuasaan Islam yang terbesar di Eropa, Islam pernah berjaya di destinasi yang termasuk wilayah Otonomi Spanyol ini selama kurang lebih delapan abad.

Jejak Islam yang paling menarik disini yaitu Istana Alhambra, Istana megah dengan arsitektur khas Bangsa Moor ini telah dibangun sebagai tempat tinggal raja beserta keluarganya.

5 Lokasi Wisata Muslim Eropa Yang Cocok Dijadikan Wisata Ramadhan 4

instagram.com/travellersplanet

4. Algarve

Algarve yang merupakan distrik berlokasi di Faro, Portugal. Destinasi yang memiliki banyak pantai eksotis ini, sekitar di abad ketujuh merupakan wilayah kekuasaan muslim Arab.

Algarve yang berasal dari bahasa Arab yaitu al-gharb yang artinya adalah sang barat. Sebelu disebut kembali oleh umat Kristiani, Crunch of Sao Clemente dan Igreja de Santa Maria do Castelo yang merupakan masjid di Algrave.

Dalam jejak Islam di Algrave tidak sebatas bangunan, banyak jalanan di Algrave menggunakan nama bahasa Arab, beberapa kuliner olahan ayam di Algrave merupakan hasil akulturasi dengan budaya Arab.

5 Lokasi Wisata Muslim Eropa Yang Cocok Dijadikan Wisata Ramadhan 5

instagram.com/maurizioformati

5. Sisilia

Sisilia merupakan pulau sekaligus daerah otonomi di Italia, walaupun Sisilia terkenal dengan masa lalunya yang di cap seperti tempat lahirnya mafia, Sisilia pernah gemilang di masanya sebagai kerajaan maju di Eropa, yang selama hampir dua abad ketika Islam berada di pulau ini.

Kemajuan ekonomi, budaya, serta pendidikan yang berasaskan pada hukum dan tata cara Islam membuat banyak kerajaan mengagumi Sisilia yang sebelumnya dikenal juga sebagai ‘pulau redup’ karena banyak pertumpahan darah terjadi selama periode Bizantium.

Dan Katedral Palermo menjadi salah satu saksi bisu peradaban Islam di Sisilia. Sebelum bangunan perpaduan gaya Neoklasik, Moor, dan Norman ini di alihfungsikan sebagai gereja, Katedral Palermo merupakan masjid.