7 Oleh-Oleh Khas Pati Yang Unik Dan Beda Dari Pada Yang lain

, , ,

Wisata Kuliner Indonesia – Kota Pati yang merupakan sebuah kota kecil yang berlokasi di provinsi Jawa Tengah, kota Pati yang kaya akan cerita sejarah bisa dibuktikan dari banyaknya destinasi wisata sejarah bernuansa alam di kota ini yang mampu menarik mintap para pengunjung.

Pati juga terkenal dengan beragam Buah Tangan khas Pati yang sedikit sulit untuk kamu temukan di kota lainnya ada beberapa Oleh-Oleh Khas Pati yang berbeda dari pada yang lain dan wajib sekali kamu coba untuk meraskan citarasanya, berikut ini 7 Oleh-Oleh khas Pati yang unik dan beda dari pada yang lain.

instagram.com/yuliana_aching

1. Kacang Tanah

Kacang tanah yang merupakan salah satu komoditas unggulan hasil pertanian yang terkenal di Pati, kacang tanah disini sedikit berbeda dengan kacang tanah dari daerah lainnya karena ukurannya yang lebih besar dan untuk rasanya yang lebih gurih.

Dan untuk harga dibanderol 1 kilogram kacang tanah hanya berkisar Rp 30.000.

instagram.com/linda.li.ye.ling

2. Kue Sarang Madu

Kue Sarang Madu yang merupakan oleh-oleh khas Pati ini dibuat dari adonan tepung kentang yang kemudian di goreng hingga berbentuk seperti sarang madu, memiliki cita rasa manis dan gurih, untuk harga mulai dari Rp 15.000 perbungkus.

ticpati.com

3. Telur Lurik

Pasti kamu terasa asing dengan kuliner satu ini, Telur Lurik yang merupakan Buah Tangan Khas Pati ini diolah dengan proses pengasapan, dengan warnanya yang cokelat dan rasanya manis gurih, untuk harga 1 telurnya dikenakan biaya sebesar Rp 4.000.

instagram.com/sukarnisamin

4. Kue Moho

Kue Moho yang merupakan salah satu kue yang cukup populer di Jawa Tengah ini, kue basah yang satu ini memiliki cita rasa manis sekilas bentuknya merekah mirip seperti bolu kukus, perbedaannya kue moho memiliki tekstur yang empuk dan lebih padat, untuk menemukan Buah Tangan Khas Pati ini kamu kunjungi pasar tradisional biasanya kue ini dijual dengan harga Rp 5000 perbijinya.

instagram.com/natashasantoso

5. Kerupuk Daging

Kerupuk Daging yang merupakan Oleh-Oleh Khas PAti ini sudah pasti memakai bahan dasar dari daging, daging yang digunakan adalah daging ayam dan sapi, dengan cita rasa gurih dan renyah. Dapat dibeli di toko oleh-oleh di Pati, harga 1 kilogram kerupuk daging dibanderol mulai dari Rp100.000.

instagram.com/jo.alanjalan

6. Getuk Lopis

Getuk lopis yang terbuat dari ketela pohon ini diproses dengan cara direbus dan ditumbuk sampai halus, kemudian diberi taburan kelapa dan serundeng manis atau dapat juga menggunakan taburan gula jawa yang telah di cairkan, dan agar rasanya lebih nikmat getuk lopis disajikan di atas daun pisang.

Penjual getuk lopis dapat kamu temukan dengan mudah di desa Runting, dengan harganya yang terjangkau, hanya dengan merogoh kocek Rp 4.000 saja, kamu dapat menyantap getuk lopis yang enak dan mengenyangkan.

pidjar.com

7. Ampo

Ampo yang merupakan Oleh-Oleh Khas Pati ini tergolong unik dan juga aneh, pasalnya camilan satu ini menggunakan bahan dasar yang aneh dan berbeda dari makanan lainnya, cemilan ini terbut dari bahan dasar tanah liat yang diserut hingga bentuknya seperti stik coklat, tapi saat ampo dimakan, tidak ada rasa tanah liatnya sama sekali.

Biasanya masyarakat Pati menjadikan ampo sebagai teman minum kopi atau teh. Harganya pun ramah di kantong, dengan Rp30.000 saja kamu sudah bisa mendapatkan 1 kilogram ampo.