7 Oleh-Oleh Khas Pemalang Ini Wajib Kamu Bawa Pulang Ketika Mudik

, ,

Berita Wisata Indonesia – Liburan atau mudik ke kota Pemalang, tidak lengkap rasanya jika kamu belum membeli oleh-oleh dari daerah yang populer dengan segudang makanan lezat dan juga nikmat. Kuliner Khas Pemalang yang lezat dan nikmat ini dapat kamu jadikan sebagai Buah Tangan Khas Pemalang.

Maka dari itu Reservasiku akan merangkum beberapa daftar Oleh-Oleh Khas Pemalang yang wajib kamu bawa pulang untuk di bagikan kepada keluarga dan teman-temanmu di kampung halaman, berikut ini 7 Oleh-Oleh Khas Pemalang ini wajib kamu bawa pulang.

7terbaik.com

1. Tahu Pletok

Tahu Pletok yang mirip seperti tahu sumedang ini dibedakan hanya tahunya dibelah sampai isi bagian dalamnya keluar kemudian diberi adonan sagu, bawang putih serta garam lalu digoreng sampai kering.

Jika kamu ingin membawa pulang Tahu Pletok ini, kamu bisa datang ke Warung Bapak H.Abdullah, dengan harga dibanderol hanya Rp 10.000 saja.

makananoleholeh.com

2. Kraca

Kraca merupakan sejenis keong sawah yang diproses dengan sedemikan rupa hingga menjadi salah satu sajian kuliner lezat, kuliner ini menjadi incaran wisatawan saat berkunjung ke kota Pemalang.

Walaupun dianggap penggangu tanaman padi, tetapi di tangan para pakar kuliner hewan ini menjadi sebuah sajian lezat yang tidak boleh kamu lewatkan.

Kraca juga dapat dijadikan oleh-oleh untuk keluarga di rumah, jika kamu ingin mencicipinya kamu dapat membelinya di warung Keong Mak Kriwil di desa Kesesi, Sragi perbatasan Pekalongan dan Pemalang. Untuk harga seporsinya dikenakan biaya Rp 10.000 saja semangkuknya.

cookpad.com

3. Bongko Mento

Bongko Mento yang merupakan Makanan Khas Pemalang yang rasanya manis dikarenakan terbuat dari bahan terigu yang kemudian diberi tumisan pepaya muda dengan bumbu dan suwiran ayam.

Dalam pembuatannya tepung terigu terlebih dahulu didadar lalu diberi isian untuk selanjutnya akan dibungkus menggunakan daun pisang kemudian dikucuri kuah santan dan terakhir diolah dengan cara dikukus.

Kue Bongko Mento memiliki tekstur yang kenyal namun lembut saat dimakan, Cemilan khas Pemalang ini dapat kamu beli di toko oleh-oleh dengan harga kisaran Rp 3.000 saja.

cookpad.com

4. Apem Comal

Apem comal adalah salah satu jajanan tradisional khas Pemalang yang bahan dasarnya terbuat dari tepung beras, sehingga saat disantap tidak hanya bisa mengganjal perut saja namun juga akan mengenyangkan.

Apem comal sendiri bisa dibeli dengan mudah di toko kue di sekitaran kota Pemalang dan mengenai harganya hanya berkisar Rp.1.000 saja per buahnya.

palapanews.com

5. Kamir

Kamir yang mirip seperti kue dari Jepang yaitu Kue Dorayaki, di Kota Pemalang sangat cocok dijadikan pengganjal perut selama perjalanan, makanan khas Pemalang ini juga bisa kamu jadikan Buah Tangan khas Pemalang.

Kue ini dapat bertahan sampai 3 hari, dan penganan tersebut banyak diproduksi oleh Home Industry disekitar perkampungan Arab di kota Pemalang.

Untuk harga perbuahnya Kue Kamir ini hanya dibanderol dengan harga yang murah sekitar Rp 1.000/buah.

wisatadipemalang.com

6. Ogel-Ogel

Jika kamu berkunjung ke Kota Pemalang, kurang lengkap rasanya jika kamu tidak membawa pulang Ogel-ogel satu ini, selain sebagai oleh-oleh khas Pemalang, cemilan tersebut juga menjadi teman paling pas untuk menemani perjalanan jauh kita.

Jika kamu mencari Oleh-Oleh khas Pemalang ini kamu dapat membelinya di FEDEP Mart di jln.Tentara Pelajar No.29, kota Pemalang, Jawa Tengah.

Mengenai harganya, umumnya dibanderol kisaran Rp.35.000 saja untuk satu dus dengan isi sekitar 5 bungkus dan masing-masing berat 100 gram.

tokopedia.com

7. Bandeng Montok

Kuliner Khas Pemalang yang cocok dijadikan Buah Tangan Khas Pemalang ini diolah tampilannya dibuat menjadi lebih besar dari biasanya dan kemudian diolah dengan cara dikukus setelah itu dikemas untuk siap dipasarkan.

Bandeng yang besar itu bisa kamu beli di toko family di Jalan Urip Sumoharjo No.127, Pelutan, Pemalang. Tak perlu takut kantong bocor, karena harga penganan ini hanya dibanderol kisaran Rp.75.000.