5 Destinasi Wisata Populer Old Town Havana Yang Mempesona

,

Berita Wisata Amerika – Old Havana atau yang sering disebut sebagai Havana Lama ini merupakan wilayah yang terdapat di negara Kuba, tempat ini menyuguhkan berbagai bangunan bersejarah yang klasik dan khas, banyak diantarnya yang sudah berdiri sejak abad ke-16.

Selain bangunan klasik kota ini juga memiliki pemandangan pantai yang menyejukan mata, dapat membuat kamu betah berlama-lama, Liburan disini dapat membuat pikiran menjadi fresh kembali berikut ini beberapa rekomendasi Reservasiku dari 5 Destinasi Wisata Populer Old Town Havana yang mempesona.

instagram.com/globeperegrination

1. Castillo de San Salvador de la Punta

Castillo de San Salvador de la Punta merupakan bangunan bersejarah yang sudah berdiri selama era kolonial oleh tiga orang dan salah satunya adalah seorang insinyur militer Italia, bangunan ini menampilkan sejarah pertahanan maritim yang kaya, armada harta karun yang tenggelam dan informasi tentang pedagangan para budak.

Disini terdapat senjata yang dijadikan koleksi dan bangunan ini menjadi salah satu monumen terpenting yang ada di Old Havana. Destinasi Wisata Kuba ini memiliki pesona yang membuat setiap pengunjung jatuh hati, bangunan klasik berwarna-warni, monumen penting, hingga suasana kota yang sangat menyenangkan tentu membuat liburanmu makin mengasikan.

instagram.com/rostovatravel

2. Plaza Vieja

Plaza Vieja merupakan Tempat Wisata Kuba yang paling mempesona dan menawan, tempat ini sudah ada sejak abad ke-16. Dan pada awalnya tempat ini dapat kamu gunakan untuk pelatihan militer dan sebagian pasar, selanjutnya diubah menjadi alun-alun yang didukung oleh publik dan upaya pemerintah.

Dengan bangunan berwarna-warni yang berjejer, jendela-jendela unik, dan air mancur di tengahnya tetap menjadikan keajaiban arsitektural.

instagram.com/bon_vivant_ripon

3. Castillo de la Real Fuerza

Castillo de la Real Fuerza memiliki daya tarik yang tidak bisa kamu abaikan ketika berkunjung ke negara Kuba, Kastil yang telah di bangun oleh Spanyol untuk menanggulangi serangan bajak laut, Kastil ini sudah berubah saat ini menjadi museum tembikar, toko suvenir, dan kafe. Kastil ini dapat menjadi pengingat emosional dari sejarah Kuba yang kaya dan beragam.

instagram.com/vigorousways_travel

4. Plaza de Armas

Plaza de Armas merupakan alun-alun tertua yang ada di Old Havana, disini memiliki banyak restoran, kafe, dan taman yang rindang, sering dijadikan tempat bersantai yang nyaan, tempat ini juga memiliki taman yang bisa dijadikan tempat berteduh di kala matahari terik.

Selain itu, museum kota bisa menjadi tempat untuk menambah wawasan dan ilmu bagi para pengunjung yang ingin mengetahui sejarah kota. Salah satu tempat yang menjadi daya tarik paling memikat di sini adalah Benteng Kolonial.

instagram.com/fotografocubano

5. Plaza de San Francisco

Plaza de San Francisco berlokasi di pintu masuk Havana yang langsung menghadap ke pelabuhan, tempat ini memiliki dua bangunan menarik yang harus kamu kunjungi, Bangunan tersebut bernama Basilica Menor de San Francisco de Asis dan Lonja Del Comercio di kompleks.

Tempat ini menawarkan kamu pemandangan kubah yang spektakuler dan panorama laut yang menawan membuat kamu kompleks ini menjadi tempat lebih menarik, selain itu terdapat pula air mancur marmer putih di alun-alun yang menjadi mahakarya.