5 Destinasi Wisata Ramadhan Yang Selalu Ramai Pengunjung

,
5 Destinasi Wisata Ramadhan Yang Selalu Ramai Pengunjung 4

Berita Wisata Indonesia – Bulan Ramadhan disambut dengan sangat antusiasme oleh banyak umat muslim yang luar biasa, bulan yang hanya datang satu bulan sekali dalam setahun ini menjadi bulan yang penuh kemuliaan, sehingga tidak heran jika banyak yang melakukan persiapan Ramadan dengan sangat maksimal.

Dan salah satu cara untuk menghidupkan bulan Ramadhan selain berpuasa yaitu kita dapat melakukan Wisata Ramadhan, jangan bingung jika kamu mencari destinasi yang tepat, berikut ini 5 Destinasi Wisata Ramadhan yang selalu ramai pengunjung.

5 Destinasi Wisata Ramadhan Yang Selalu Ramai Pengunjung

mamikos.com

1. Masjid Ampel Surabaya

Jika kamu sedang berada di Surabaya ada salah satu Destinasi Wisata Ramadhan yang dapat kamu kunjungi yaitu Masjid Ampel Surabaya, jangan lupa menyempatkan diri untuk mampir ke salah satu masjid yang cukup unik, Masjid yang yang dikenal dengan nama Masjid Ampel Surabaya berlokasi di kawasan EmbongArab.

Terdapat pusat penjualan berbagai macam kurma, perlengkapan ibadah puasa, hingga perlengkapan umat muslim untuk menunjang peribadatan. Masjid Ampel Surabaya akan dibanjiri jamaah pada saat Ramadhan tiba. Bahkan, jamaahnya hampir mencapai 7000 orang dari berbagai daerah dalam sehari.

5 Destinasi Wisata Ramadhan Yang Selalu Ramai Pengunjung 2

mamikos.com

2. Masjid Raya Sumatera Barat

Masjid Raya Sumatera Barat memang sekilas mirip seperti bangunan rumah adat khas Minangkabau, akan tetapi siapa sangat masjid yang berlokasi di Jalan Khatib Sulaiman, Alai Parak Kopi, Padang ini menjadi pusat ibadah bagi masyarakat sekitarnya? Kegiatan Ramadhan berlangsung dengan baik di masjid, baik untuk pelaksanaan ibadah shalat wajib, shalat sunnah, buka bersama, kegiatan kajian, dan kegiatan lainnya.

Dan jika kamu berkesempatan mengunjungi masjid ini, cobalah beribadah di tempat bangunan mirip rumah adat ini, masjid ini bisa menampung hingga 20.000 orang jamaah. Lokasinya pun sangat strategis karena berada di pusat kota, sehingga kamu bisa menggunakan angkutan kota untuk bisa mencapai Masjid Raya Sumatera Barat.

5 Destinasi Wisata Ramadhan Yang Selalu Ramai Pengunjung 3

mamikos.com

3. Masjid Kakbah Subang

Jika kamu tinggal di sekitar Jawa Barat, cobalah untuk melakukan Wisata Ramadhan ke Masjid At-Toyibah yang dikenal dengan nama Masjid Kakbah Subang, dengan arsitektur yang unik karena dibuat sangat unik, mirip seperti Kakbah di Mekkah.

Ketika kamu datang kesini kamu akan disambut dengan suasana seperti sedang berada di tanah suci, untuk melaksanakan haji atau umroh. Masjid yang memiliki luas 2800 ini memiliki warna yang mirip juga seperti kakbah, namun tidak ada kain penutup kiswah diatasnya karena diganti dengan cat tembok dan hiasan kaligrafi.

5 Destinasi Wisata Ramadhan Yang Selalu Ramai Pengunjung 4

mamikos.com

4. Masjid Kubah Emas

Masjid Kubah Emas yang merupakan masjid yang cukup terkenal. Masyarakat sekitar Depok lebih mengenal Masjid Dian Al Mahri dengan sebutan Masjid Kubah Emas karena kubahnya memang berwarna emas.

Masjid Kubah Emas ini menjadi tujuan wisata dari berbagai wilayah yang ada di Indonesia, Area masjid yang sangat luas ditambah dengan fasilitas memadai turut menjadikan Masjid Kubah Emas sebagai Destinasi Wisata Ramadhan yang bisa kamu pertimbangkan.

5 Destinasi Wisata Ramadhan Yang Selalu Ramai Pengunjung 5

mamikos.com

5. Masjid Jogokariyan

Masjid Jogokariyan selalu ramai akan jamaah ketika bulan Ramadhan tiba, Kampoeng Ramadhan Jogokariyan (KRJ) adalah event tahunan yang selalu dilaksanakan di masjid ini. Bahkan, sejak tahun 2004 acara KRJ tidak pernah sepi pengunjung.

Jika kamu tinggal di Yogyakarta atau sekitarnya kamu bisa mencoba suasana Ramadhan di Masjid Jogokariyan menjadi Ramadhan kamu makin berkesan dan bermanfaat.

Jangan lewatkan kegiatan iktikaf di Masjid Jogokariyan pada sepuluh malam terakhir Ramadhan. Kamu bisa memilih untuk menginap secara full dan membayar biaya pendaftaran yang sudah ditentukan pihak panitia. Fasilitas yang kamu dapatkan sangat beragam, seperti makan untuk sahur, sajian berbuka puasa, ilmu baru dari ustad yang kiprahnya di dunia dakwah sudah terkenal, makalah, tempat menginap, serta teman baru. Jika tertarik, segeralah mendaftar karena peminat kegiatan iktikaf selalu membludak, bahkan masyarakat dari luar kota banyak yang tertarik dengan kegiatan ini.