7 Destinasi Wisata Boyolali Terpopuler Pada Tahun 2021

,

Berita Wisata Indonesia – Berbicara soal Jawa Tengah, kota yang pertama kali yang ada di pikiran kamu pasti Semarang atau kota Solo. Selain kedua kota tersebut, masih ada kota Boyolali yang juga menyimpan banyak tempat wisata indah.

Boyolali yang berlokasi di dekat Gunung Merbabu dan Gunung Merapi sehingga menghasilkan Destinasi Wisata Alam Indonesia yang indah dan paling diminati oleh para wisatawan, udara sejuk di kota ini juga dapat membuatmu tidak ingin meninggalkannya, berikut ini 7 Destinasi Wisata Boyolali terpopuler pada tahun 2021.

instagram.com/jelajahjejakkakiku

1. Agro Wisata Sapi Perah

Agro Wisata Sapi Perah yang terdapat di Jawa Tengah ini rasanya kurang lengkap jika main keisni, tanpa harus mampir ke pusat sapi perahnya banyak sapi dirawat dengan baik disini, dengan warna yang mirip seperti di film, putih, dan hitam.

Tempat Wisata Boyolali ini sangat cocok untuk kamu yang membawa anak-anak mencoba edukasi seperti memerah susu sapi, selain itu ada juga pusat murni yang dapat dicicipi.

instagram.com/lianawhy_

2. Lembah Gunung Madu

Lembah Gunung Madu yang berlokasi di Utara Boyolali ini masih tergolong baru, tempat wisata Jawa Tengah ini patut kamu masukan kedalam list liburan kamu. Disini kamu ditawarkan pemandangan lembah dengan udara yang sejuk, ada juga gua-gua yang dibangun penduduk sekitar yang dahulu kala masyarakat setempat mengatakan sebagai tempat persembunyian.

instagram.com/tri_action

3. Waduk Cengklik

Waduk Cengklik yang merupakan salah satu Destinasi Wisata Jawa Tengah ini memiliki luas 300 hektare bendungan yang sudah berdiri sejak zaman Belanda, awalnya bendungan di bangun untuk mengairi persawahan penduduk sekitar.

Buat kamu yang menyukai pemandangan sunset, tempat ini menjadi lokasi terbaiknya, dan jangan lupa untuk membawa kameramu, agar dapat mengabadikan momen indahmu disini.

instagram.com/merdyarta

4. Omah Bambu Merapi

Omah Bambu Merapi yang berlokasi di Selo, tepatnya di sekitar Gunung Merapi ini memiliki banyak spot foto yang Instagramable, dari sini kamu dapat melihat gagahnya lereng Gunung Merapi dengan suasana alam yang asri dan indah, Hawa sejuknya dapat membuat kamu berbetah lama-lama disini.

instagram.com/mubasta_

5. Air Terjun Kedung Kayang

Air Terjun Kedung Kayang menjadi salah satu Destinasi Wisata Boyolali yang wajib dikunjungi, dengan pesona alamnya yang indah menjadikan sangat populer di kalangan traveler. Air terjun ini sangat tinggi dengan air mengalir yang segar sekali.

Dan uniknya disini terdapat air terjun yang berada di antara dua gunung, yakni Gunung Merbabu dan Gunung Merapi. Disini kamu bisa melepaskan penat dengan bermain-main air dan berendam di sini bakal seru sekali.

instagram.com/yehezkiel_bayoueaji

6. Bukit Gancik

Bukit Gancik yang berlokasi di lereng Gunung Merbabu. Tempat ini dilengkapi dengan wisata yang seru, dan lanskapnya berupa alam hijau dengan sederet perbukitan hijau yang dapat memanjakan matamu.

Kamu dapat melakukan piknik disini dengan ditemani kabut tipis, selain itu ada juga gardu pandang yang memudahkanmu melihat pemandangan sekitar.

instagram.com/nawang71tuji

7. New Selo

New Selo sangat diminati oleh banyak wisatawan, karena menyuguhkan pemandangan Gunung Merbabu dan Gunung Merapi, dan untuk sampai ke lokasi kamu membutuhkan tenaga ekstra karena berada di pegunungan.

Jika kamu sampai di puncaknya, kamu dapat melihat indahnya bentangan alam hijau yang menakjubkan, suhu udaranya yang cukup dingin, pastikan kamu menggunakan pakaian hangat.