7 Wisata Kuliner Ukraina Yang Populer Dan Wajib Kamu Cicipi

, ,
7 Wisata Kuliner Ukraina Yang Populer Dan Wajib Kamu Cicipi

Wisata Kuliner – Banyak sekali makanan tradisional Ukraina yang beranega ragam dan wajib kamu cicipi, setidaknya sekali seumur hidupmu, banyak kuliner khas Ukraina yang diketahui oleh para Travellerm seperti borscht, ayam kiev, gulungan kubis, dan pierogi. Tapi masih banyak lagi masakan khas Ukraina.

Banyak macam lebih dari ratusan hidangan yang berbeda, yang bisa kamu temukan di Ukraina, tetapi di artikel kali ini, Reservasiku akan memberikan rekomendasi 7 wisata kuliner Ukraina yang populer dan wajib kamu cicipi.

7 Wisata Kuliner Ukraina Yang Populer Dan Wajib Kamu Cicipi

Ukrainianpeople.us

1. Lazy Pierogi

Banyak macam Pierogi di kawasan Eropa yang merupakan salah satu menu kuliner Eropa yang sangat terkenal, tetapi di Ukraina ini Pierogi dikenal sebagai Lazy Pierogi, kenapa disebut dengan kata “LAZY” karena cara membuat Kuliner khas Ukraina ini tidak membutuhkan banyak waktu, pada kenyataannya makanan Ukraina ini tidak memiliki kesamaan dengan Pierogies yang kamu ketahui, tapi untuk cita rasa tidak dapat diragukan kembali.

Jadi Lazy Pierogi memiliki banyak variasi yang sangat berbeda, Mereka dapat dibuat dengan keju cottage, tepung, telur, sedikit gula dan vanila. Atau dengan kentang, jamur, bayam, kol atau paprika. Yang paling umum adalah dengan keju cottage.

7 Wisata Kulin

anews.com

2. Buckwheat Cutlets ‘Grechaniki’

Sudah pernah coba Soba ? hidangan khas Ukraina ini merupakan salah satu biji yang sangat bergizi, bebas gluten, Grechaniki dibuat dengan daging sapi giling (kadang-kadang ayam,) bubur soba, telur, sedikit tepung, bawang, dan wortel dan digoreng di wajan.

Terkadang dimasak dengan menambahkan jamur atau sayuran lainnya. Dan seringkali mereka bisa menjadi vegetarian. Mereka disajikan dengan atau tanpa saus.

3. Potato Cutlet

Penduduk setempat menyebutnya ‘zrazy’ atau ‘kartoplyanyky’. Potato Cutlet berbeda dari pancake kentang yang banyak orang sebut sebagai hashbrowns.

Potato Cutlet merupakan irisan daging goreng yang terbuat dengan kentang tumbuk, telur dan tepung, dan juga terdapat isian seperti daging, keju, nasi dengan telur, kubis rebus, ham serta jamur.

7 Wisata Kuliner Ukraina Yang Populer Dan Wajib Kamu Cicipi 4

ukraine.com

4. Liver Pie

Jika kamu tidak suka dengan kuliner menggunakan bahan dasar dari hati, maka hidangan khas Ukraina kali ini bukan untuk kamu, tetapi jika kamu sudah mencicipi kue ini kamu tidak akan merasakan sama sekali rasa dari hati itu sendiri.

Liver Pie terbuat menggunakan bahan dasar dari hati sapi, telur, susu, tepung, wortel, bawang, bawang putih, dan krim asam, terkadang diganti dengan mayones.

7 Wisata Kuliner Ukraina Yang Populer Dan Wajib Kamu Cicipi 5

stravy.net

5.  Jellied Beef Tongue

Makanan Khas Ukraina ini dianggap sebagai makanan terlezat, dan juga makanan ini tergolong mahal dan hampir masyarakat Ukraina tidak memasak hidangan ini secara teratur. Biasanya masyarkat Ukraina meyantapnya ketika tahun baru, pernikahan, atau perayaan ulang tahun, yang ditambahkan bersama dengan jeli daging, kamu bisa menemukan hidangan tradisional Ukraina ini di restoran-restoran Ukraina.

7 Wisata Kuliner Ukraina Yang Populer Dan Wajib Kamu Cicipi 6

Pinterest

6. Eggplant Caviar

Eggplant Caviar merupakan salah satu makanan favorit di Ukraina, masuk kedalam golongan cemilan, Kaviar yang terbuat dari terong, sangat bergizi dan sangat lezat.

Bahan-bahannya adalah terong bakar, tomat, bawang putih mentah, bawang, minyak, dan garam. semuanya di haluskan setelah itu langsung bisa kamu santap.

7 Wisata Kuliner Ukraina Yang Populer Dan Wajib Kamu Cicipi 7

mr-chef.ru

7. Rabbit Stew

Rabbit Stew, mungkin bagi kita orang Indonesia daging kelinci sudah menjadi hal yang biasa, tetapi di negara-negara barat, hidangan seperti Rabbit Stew Ukraina ini terbilang tidak biasa.

Jika kamu belum pernah mencoba daging kelinci, liburan ke Ukraina merupakan kesempatan kamu untuk mencicipi daging kelinci yang lezat ini, Rabbit Stew sangat direkomendasikan untuk kamu yang penasaran daging kelinci seperti apa, Dagingnya sangat lembut dan hanya meleleh di mulut Anda.