Jadwal Terbaru Operasional Damri Di Saat Era New Normal

,

Berita Wisata Indonesia– Ketika sudah melakukan penyesuaian selama dalam masa pandemi, Damri sudah memutuskan akan menormalisasikan kembali jadwal operasional mulai tanggal 3 Juni 2020.

Seperti yang dirilis pada Senin (8/6/2020), selaku Kepala Divisi Sekretariat Perusahaan Damri, Nico R Saputra, telah mengatakan armada Damri yang sudah beroperasi diantaranya ada dari Bus Kota Bandung, dan Bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Lampung.

kompas.com

Nico juga mengatakan,”Untuk pemberangkatan Bus AKAP Lampung ini, para pelanggan Damri diwajibkan untuk memenuhi persyaratan di antaranya memiliki Surat Izin Keluar Masuk (SIKM), Surat Keterangan Sehat Bebas Covid-19, Surat Perjalanan Dinas, serta Surat dari RT/RW dan kelurahan,”.

Dan ia juga melanjutkan Damri akan tetap mengimbau ke semua elemen masyarakat agar tidak keluar rumah, dan khususnya menggunakan transportsi umum yang berguna untuk meminimalisir penyebaran COVID-19.

Baca Juga : Daftar makanan khas jakarta yang wajib dicoba

Nica juga menerangkan sejak Maret 2020 Damri juga telah melakukan beragam upaya dalam pencegahan penyebaran COVID-19.

Pencegahan tersebut antara lain seperti menyediakan sabun cuci tangan dan hand sanitizer di lingkungan kantor pusat, kantor cabang, pool Damri, dan armada bus yang telah beroperasi.

Damri juga telah menerapkan aturan penggunaan masker pada petugas dan pengemudi, pembagian masker secara gratis pada pelanggan di beberapa pool.

Dan juga tidak lupa dengan penyemprotan cairan disenfektan didalam beberapa bus Damri, serta pengukur suhu tubuh yang akan dilakukan oleh petugas.

Berikut jadwal bus Damri yang sudah beroperasi di Era New Normal ini

Bus Kota Bandung
Jam operasional mulai pukul 06.00-17.00 WIB dengan rute sebagai berikut

  • Cicaheum – Cibaureum
  • Ledeng – Leuwi Panjang
  • Dipatiukur – Leuwi Panjang
  • Cibeureum – Cibiru
  • Elang – Tol – Jatinangor
  • Dipatiukur – Jatinangor
  • Tanjungsari – Kebon Kelapa
  • Cicaheum – Leuwi Panjang
  • Cibiru – Kebon Kelapa
  • Alun-alun Bandung – Kotabaru Parahyangan
  • Alun-alun Bandung – Ciburuy

Bus AKAP Lampung

  1. Stasiun Tj. Karang – Bekasi. Kelas bisnis sebesar Rp 410.000 dengan jam keberangkatan dari bekasi puku;l 21.00 WIB, sedangkan dari Bekasi pukul 19.00 WIB.
  2. Stasiun Tj Karang – Bogor. Kelas bisnis eksekutif sebesar Rp. 510.000 dengan jam keberangkatan dari Tj Karang pukul 21.00 WIB, sedangkan dari Bogor pukul 19.00 WIB.
  3. Stasiun Tj Karang – Bandung. Kelas bisnis sebesar Rp. 450.000 dengan jam keberangkatan dari Tj Karang pukul 21.00 WIB, sedangkan dari Bandung pukul 19.00 WIB
  4. Stasiun Tj Karang – Yogyakarta. Kelas bisnis sebesar Rp. 690.000 dengan jam keberangkatan dari Tj Karang pukul 21.00 WIB, sedangkan dari Yogyakarta pukul 17.00 WIB

Untuk informasi lebih lengkap dapat menghubungi Komunikasi Korporasi dan Protokol P (021) 8583131 exr 212 atau email di [email protected]

HOTEL MURAH DI JAKARTA