5 Wisata Romantis Bogor Yang Instagramable Untuk Merayakan Valentine

, ,

Wisata Bogor – Memiliki rencana liburan saat hari raya Valentine ? pergi berdua bersama pasanganmu, serta bosan menghabiskan waktu berdua di kota Jakarta, tetapi tidak ingin pergi terlalu jauh dari rumah, pilihan yang paling tepat adalah pergi berlibur di Wisata Romantis Bogor menajadi salah satu pilihan alternatif.

Saat ini beberapa wisata lama di Bogor telah di sulap menjadi tempat yang kekinian dan menjadi lebih Instagramable, karena mengikuti jaman kreatif dan teknologi saat ini, semuanya mengikuti tren sampai ke tempat wisata juga. Kamu bisa memperindah feed instagram dengan foto hasil dari momen-momen berdua di tempat ini, buat kamu yang penasaran dimana saja 5 wisata romantis bogor tersebut, yuk di simak daftarnya berikut ini.

1. Berfoto Saat Paragliding Di Puncak Bogor

5 Wisata Romantis Bogor Yang Instagramable Untuk Merayakan Valentine

hayukabogor.id

Buat kamu beserta pasangan yang menyukai olahraga ekstrem, yang ini wajib dicoba dan di abadikan nih guys, Berlokasi di jalan Raya Puncak km 87, Bukit Paralayang, Puncak.

10-15 menit kamu akan sampai ke tempat spot Paragliding Bogor yang memiliki nama Fly Indonesia Paragliding, Dna untuk mencoba wahana ini kamu bisa membeli tiket langsung di tempat sebelum melakukan penerbangan, kamu cukup merogoh kocek sebesar Rp 350.000 per penerbangan tandem.

Harga tersebut sudah termasuk denagn instruktur, serta asuransi dan sertifikat, disini juga disediakan jasa dokumentasi dengan biaya sebesar Rp 150.000.

2. Menginap Di Tenda Mongolian Highland Park Resort

5 Wisata Romantis Bogor Yang Instagramable Untuk Merayakan Valentine

Kompas

Highland Park Resort juga menjadi salah satu tempat wisata romantis di bogor yang populer, tempat wisata yang berlokasi di jalan Curug Nangka, Kp. Sinarwangi, Taman Sari, Bogor.

Ketika kamu memasuki kawasan tersebut akan merasakan suasana seperti di perkampungan Mongolian, dari kejauhan kamupun akan sadar dengan tenda-tenda kerucut yang menjualang tinggi seperti di Mongolian. Konsep yang sangat unik membuat resort ini cocok sekali untuk menghabiskan waktu liburanmu berdua dan berfoto bersama.

Tidak hanya itu saja, disini juga memiliki berbagai wahana bermain anak, seperti kolam renang, perosotan, ayunan dan flying fox. Kamu jug a bisa menikmati wahana tersebut dikala sedang bosan.

3. Taman Bunga Nusantara

5 Wisata Romantis Bogor Yang Instagramable Untuk Merayakan Valentine

Kompas

Taman Bunga Nusantara, yang dipenuhi dengan hamparan bunga, cocok sekali untuk kamu berserta pasanganmu berfoto-foto pastinya akan mengasyikan, dan yang pasti dengan latar belakang dengan hamparan penuh bunga-bunga cantik, cocok sekali untuk mempercantik isi feed instagrammu.

Taman yang memiliki luas sekitar 23 hektar ini, kamu bisa menikmati indahnya berbagai macam bunga dari macam-macam daerah dan negara, Uniknya di taman ini, menghadirkan banyak zona bunga sesuai dnegan jenisnya antara lain taman Bali, taman Jepang, taman Perancis, hingga berbagai jenis bunga tertenut berada di taman Dhalia, kamu bisa mengenal jenis-jenis bunga yang belum pernah di lihat.

Dan banyak juga wahana yang bisa kamu mainkan seperti kereta untuk berkeliling yaitu Dotto Train dan Garden Tram, selain itu kamu bisa mencoba wahana Labyrinth, Air Mancur Musikal, ATV Race, Go-Kart, Bumper Boat, dan masih banyak lagi.

Taman ini berlokasi di kawasan Wisata Kota Bunga. Taman Bunga Nusantara berjarak sekitar empat kilometer dari keluar Little Venice, tepatnya di Jalan Mariwati Kilometer 7 Desa Kawungluwuk, Sukaresmi, Cianjur. Cukup dengan tiket masuk Rp 30.000 kamu bisa bebas menjelajah keseluruh 23 hektar taman bunga yang cantik ini.

4. Hammocking di Taman Wisata Gunung Pancar

5 Wisata Romantis Bogor Yang Instagramable Untuk Merayakan Valentine

pegipegi.com

Menikmati indahnya pemandangan, serta sepoi-sepoi angin sejuk sambil bersantai di bawah rindangnya pohon pinus yang pastinya akan membuat pikiran kita kembali segar, Taman Wisata Gunung Pancar, kamu bisa menikmati bersantai sambil hammocking di pepohonan pinus yang rindang.

Karena lokasi yang tinggi, menjadikan tempat ini memiliki suhu yang dingin, dan sangat nyaman ketika kamu berkemah disini. Taman ini tepatnya berada di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Untuk bisa masuk ketaman ini kamu cukup membayar tiket sebsar Rp 5.000 untuk hari biasa dan Rp 7.500 di akhir pekan, di taman wisata Gunung Pancar juga terdapat banyak warung-warung makanan yang bisa memuaskan rasa laparmu.

5. Venesia di Little Venice Bogor

5 Wisata Romantis Bogor Yang Instagramable Untuk Merayakan Valentine

Tribun

Punya cita-cita liburan ke Eropa, tapi belum terpenuhi, di Wisata Valentine Bogor ini kamu bisa merasakan suasana seperti liburan di Eropa dengan hanya berkunjung ke Bogor, suasana Venesia juga terasa saat kamu memasuki gerbang masuknya, hanya merogoh kocek sebesar Rp 20.000 per orang. Kamu bisa bertualang ke bangunan-bangunana yang unik dan lucu, mirip sekali dengan yang ada di kota Venesia, Italia.

Tidak ketinggalan yang menjadi ciri khas dari kota Venesia adalah, bangunan arsitekturnya yang berkonsep Eropa tua, serta yan apling terkenal adalah wahana seperti gondola atau perahu dayung yang mengarungi sungai kecil tersebut. serta kapal missisipi, perahu bebek, sepeda air, dan masih banyak lagi, dan harus kamu ingat semua itu harus menambah tiket sekitar Rp 20.000.

tempat wisata valentine ini berlokasi di kawasan wisata kota bunga, tidak terlau jauh dari Puncak Pass, sekitar 200 meter pertigaan Ciloto setelah itu mengambil arah kiri ke kota Bunga.

HOTEL MURAH DAN POPULER DI BOGOR