Istilah di Situs Pemesanan Hotel yang Wajib Diketahui

,
Istilah di Situs Pemesanan Hotel yang Wajib Diketahui

Tips Traveling – Bagi yang sering berpergian ke luar kota, hotel adalah salah satu komponen yang tidak boleh sampai  dilupakan. Dikarenakan hotel menjadi tempat tinggal untuk sementara waktu. Oleh sebab itu, dalam memilih  hotel pun harus benar-benar diperhatikan beberapa hal tentang fasilitas yang diberikan oleh mereka.

Nah sebelum melakukan reservasi hotel, alangkah baiknya jika kita mencari tahu dulu apa saja fasilitas dan hal lainnya yang wajib diketahui dan disediakan oleh pihak hotel.

Deluxe Room

Pada situs reservasi hotel online, deluxe adalah istilah untuk kamar yang ukurannya sama dengan kamar standar tetapi memiliki satu fasilitas tambahan yang lebih baik.

Fasilitas itu bisa berarti  seprai yang digunakan lebih mahal atau ada penambahan mesin kopi. Mungkin hal ini  terlihat  sederhana sekali, tapi inilah yang membuat harga sewa kamar deluxe lebih mahal dibanding kamar standar.

Suite Room

Istilah kamar suite itu adalah untuk beberapa orang, suite itu sendiri berarti satu kamar memiliki beberapa ruangan. Akan tetapi, suite juga bisa berarti hanya ada satu ruangan besar yang mempunyai tata letaknya yang terbagi-bagi. Nah, Kamar suite ini sendiri tidak perlu memiliki banyak ruangan dan fasilitas tambahan, tetapi ukuran kamar nya sedikit lebih besar daripada kamar standar dan memiliki sentuhan mewah.

Baca Juga : 4 Kelebihan Situs Pembanding Harga Tiket Pesawat Dan Hotel

Boutique Hotel

Mungkin masih banyak orang yang merasa asing dengan istilah ini. Boutique hotel adalah hotel dimana masing-masing kamarnya mempunyai tampilan dan desain yang berbeda. Dan kamarnya ini sendiri relatif baru dan trendi.

Fully Booked

Fully Booked ini sendiri adalah status yang menunjukan kamar penuh, sehingga pemesan tidak dapat melakukan reservasi booking hotel lagi pada tanggal yang dipilih.

Baca Juga : Tips Waktu Terbaik Untuk Reservasi Kamar Hotel

Compensation

Ini adalah layanan  yang diberikan oleh hotel sebagai pelayanan ekstra kepada tamu atas dasar kesalahan atau kekurangan yang dimiliki hotel sebagai kompensasi  atas kesalahan tersebut.

Rating hotel

Beberapa situs pemesanan hotel mungkin menunjukkan informasi bintang untuk hotel tersebut. Tapi bintang tidak benar-benar menandakan hotel tersebut berbintang empat atau lima. Bintang berasal dari pemberian rating oleh tamu hotel yang pernah menginap sebelumnya.